Jumat, 11 Oktober 2013

MAKALAH TEKNIK PEMILIHAN MEDIA


BAB II
PEMBAHASAN

2.1  DASAR PERTIMBANGAN PEMILIHAN MEDIA
2.1.1        Alasan Teoritis Media Pembelajaran.
Media merupakan salah satu komponen utama dalam pembelajaran selain, tujuan, materi, metode, dan evaluasi, maka sudah seharusnya dalam pembelajaran guru menggunakan media.
Alasan pokok pemilihan media dalam pembelajaran, karena didasari atas konsep pembelajaran sebagai sebuah sistem yang didalamnya terdapat suatu totalitas yang terdiri atas sejumlah komponen yang saling berkaitan untuk mencapai tujuan. Upaya untuk  mewujudkan tujuan pembelajaran ditunjang oleh media yang sesuai dengan materi, strategi yang digunakan, dan karakteristik siswa. Setiap komponen dalam pembelajaran saling berkaitan satu sama lain, saling berinteraksi, saling berhubungan, saling terobos dan saling ketergantungan.